Semarak Family Gathering dan BPMP Malut Award

Ternate – BPMPMalut. Bertempat di Benteng (Fort) Oranje, pada  Jumat (27/01/2023), Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) Provinsi Maluku Utara  melaksanakan kegiatan  Family Gathering dan BPMP Malut Award. Didukung suasana hari yang cerah, dan hadirnya keluarga dari setiap pegawai (istri/ suami dan anak) menjadikan kegiatan yang dilaksanakan di area trapesium taman Benteng Oranje yang kini merupakan situs peristiwa sejarah melengkapi hadirnya vibes keceriaan, kekeluargaan serta suka cita.

Family Gathering dan BPMP Malut Award yang dimulai jam 07.00 dan berakhir pada 11.30 WIT ini diawali dengan olahraga senam bersama pimpinan, pegawai dan keluarga pegawai BPMP Prov, Maluku Utara.  Seusai olahraga, dilanjutkan dengan pembukaan kegiatan Family Gathering dan BPMP Malut Award yang secara resmi dibuka oleh Kepala BPMP Maluku Utara Santoso, S.Pd., M.Si. Dalam sambutan pembukaan, Santoso menyampaikan bahwa “melalui Family Gathiring ini, selain sebagai wadah silaturahim, kegiatan ini menjadi media kita bersama, untuk selanjutnya bagaimana keluarga kita masing-masing yang terhimpun dalam BPMP Maluku Utara menjadi keluarga-keluarga yang edukatif. Karena apapun yang kita lakukan – lanjut Santoso, kelak menjadi sebuah pembelajaran bagi pasangan kita, bagi anak kita dan juga saudara, kerabat serta lingkungan sosial kita, khususnya di rumah kecil kita dan juga di rumah besar kita yaitu BPMP Maluku Utara”. Lebih lanjut dalam sambutannya Santoso mengajak keluarga besar BPMP Maluku Utara “mari kita inisiasi, kita temukan inovasi melalui kegiatan family gathering ini menjadi ide dan gagasan untuk mutu pendidikan dan generasi penerus kita sebagaimana tagline BPMP Maluku utara yakni : Bergerak Bersama, Bermutu Semua, Generasi Penerus Kita.. Jaya”. “Sebagai challenge dan wawasan sekaligus refleksi buat kita bersama, kami meminta kepada panitia dan seluruh peserta kegiatan untuk merumuskan tindaklanjut kegiatan ini, tidak hanya berhenti disini, temukan ide kreatif untuk wujudkan generasi kuat dan jaya”. pungkas Santoso mengakhiri sambutannya.

\"\"

Selain family gathering, BPMP Malut Award juga menjadi rangkaian kegiatan yang dihelatkan. BPMP Malut Award adalah bentuk apresiasi BPMP Maluku Utara kepada pegawai baik PNS maupun Non PNS. Salah satu panitia kegiatan  “Amalia Suci Dewanti” kepada tim media menyampaikan “kegiatan ini merupakan suatu bentuk apresiasi dari institusi kepada pegawai yang dianggap layak dan besesuaian dengan kategori yang telah ditetapkan. Kelayakan ini ditetapkan berdasarkan perengkingan atas hasil survei yang dilakukan kepada setiap pegawai di lingkungan BPMP Maluku Utara. Adapaun kategori – lanjut Amalia,  adalah pegawai yang paling aspiratif, paling informatif, paling inspiratif,  paling famous, paling ikhlas dan beberapa kategori lainnya lagi”. “Selain penghargaan kepada kategori tersebut, penghargaan juga diberikan kepada logo maker, yakni pemberian penghargaan kepada pegawai BPMP Maluku Utara yang telah berpartisipasi dalam perlombaan desain logo BPMP Maluku Utara”, lanjut Amalia  menjelaskan disela-sela acara pengumuman pemenang doorprize.

Selesai kegiatan Family Gathering dan BPMP Malut Award , Kepala BPMP Maluku Utara melakukan kunjungan di workshop Music Corner yang juga menjadi sponsorship pada kegiatan Family Gathering dan BPMP Malut Award.  Kunjungan tersebut selain menyampaikan terimaksih dan apresiasi atas peran serta komunitas Music Corner pada kegiatan BPMP Maluku Utara tersebut, Kepala BPMP Malut juga berdiskusi terkait aktifitas komunitas Music Corner khususnya peran komunitas dalam mengejawantahkan kearifan lokal Maluku Utara melalui aktifitas berkesenian.

Semoga seluruh rangkaian kegiatan ini  dapat menjadi bahan refleksi untuk menumbuhkan semangat berkolaborasi dan berinovasi  membentuk kebersamaan antar pegawai serta mempererat rasa kekeluargaan.

“Bergerak Bersama, Bermutu Semua, Generasi Penurus Kita, JAYA!“

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top